MEDIKITA.COM – Data terbaru korban meninggal akibat kerusuhan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan Malang mencapai 174 Orang.
Demikian pernyataan Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Dardak menyampaikan data dari Badan Penanggulangan Becana Daerah (BPBD) pada siang tadi.
Merujuk CNNIndonesia, Emil Dardak menyampaikan bahwa sejauh ini, selain korban meninggal, korban luka berat sebanyak 11 orang. Sedangkan luka berat sebanyak 298 orang.
Pihak Pemprov Jatim mengatakan bahwa ada delapan rumah sakit rujukan untuk menampung para korban.
Pihak rumah sakit mengatakan bahwa masih ada korban yang belum teridentifikasi. Hal itu karena banyak diantara mereka yang tidak membawa identitas. Untuk mengatasinya, petugas dan relawan mencetak foto wajah korban. Kemudian para relawan menyebar foto tersebut melalui media.
PSSI Hentikan Liga 1
Menindaklanjuti kerusuhan Kanjuruhan, PSSI akhirnya menghentikan sementara Liga 1 seperti perintah Presiden Jokowi.
Informasi terkait penghentian itu disampaikan oleh Sekretaris Jendral PSSI, Yunus Nusi saat memberikan keterangan kepada awak media Minggu (2/10/2022).
“Yang pasti Liga 1 kita hentikan. Sementara kompetisi di bawahnya tetap lanjut. Tentu PT LIB akan menginstruksikan kepada panitia Liga 2 untuk mengambil langkah-langkah pencegahan,” ujar Yunus di Stadion Madya GBK, seperti menukil Bolacom. (WY)